Thursday, September 20, 2012

Mari Belajar "Permutasi"

Sumber materi: Buku Sartono Wirodikromo (Penerbit Erlangga)

ATURAN PENGISIAN TEMPAT YANG TERSEDIA

1. Untuk bepergian dari kota A ke kota B dapat ditempuh melalui dua jalan, dari B ke C ada tiga jalan. Berapa banyak cara yang dapat ditempuh untuk bepergian dari kota A ke kota C melalui kota B?
Jawab:

Dari kota A ke B ada 2 jalan = 2 cara
Dari kota B ke C ada 3 jalan = 3 cara
Banyak cara untuk pergi dari A ke C = 2 x 3 = 6 cara

2. Dari 8 calon siswa putra dan 7 calon siswa putrid akan dipilih sepasang siswa yang berprestasi yang terdiri 1 siswa putra dan 1 siswa putrid. Ada berapa cara pemilihan bisa dilakukan?
Jawab:
Banyak cara pemilihan = 8 x 7 = 56 cara

3. Diketahui lima buah angka 2, 3, 4, 5, dan 6 akan disusun bilangan-bilangan genap yang terdiri atas tiga angka. Berapa banyak cara untuk menyusun bilangan-bilangan genap yang terdiri atas 3 angka jika:
a. Bilangan genap itu boleh mempunyai angka yang sama
b. Bilangan genap itu tidak boleh mempunyai angka yang sama
Jawab:

A. Boleh mempunyai angka yang sama
Angka ketiga = satuan = tersedia 3 pilihan (Pilih angka 2, 4, 6)
Angka kedua = puluhan = tersedia 5 pilihan
Angka pertama = ratusan = tersedia 5 pilihan
Banyak cara menyusun bilangan genap tiga angka = 5 x 5 x 3 = 45 cara
B.Tidak boleh mempunyai angka yang sama
Angka ketiga = satuan = tersedia 3 pilihan (pilih angka 2,4,6)
Angka kedua = puluhan = tinggal 4 pilihan
-->(krn sudah dipilih 1 angka untuk satuan)
Angka pertama = ratusan = tinggal 3 pilihan
-->(krn sudah diambil 1 angka untuk satuan dan 1 angka untuk puluhan)
Banyak cara menyusun bilangan genap tiga angka = 3 x 4 x 3 = 36 cara

PERMUTASI

1. Akan disusun 4 huruf yang terdiri dari huruf A, B, C, dan D. Berapa banyak susunan yang mungkin terjadi?
Jawab:
• Huruf pertama = tersedia 4 pilihan
• Huruf kedua = tinggal 3 pilihan
• Huruf ketiga = tinggal 2 pilihan
• Huruf keempat = tinggal 1 pilihan
Maka banyak huruf yang mungkin terjadi adalah 4 x 3 x 2 x 1 = 24 cara

2. Maka susunan huruf yang diperoleh dari soal no 1 disebut permutasi 4 unsur yang diambil dari 4 unsur yang tersedia.
Permutasi 4 unsur yang diambil dari 4 unsur yang tersedia =

Permutasi n unsur yang diambil dari n unsur yang tersedia =
n! baca n factorial.

3. Berapa banyak permutasi 2 huruf yang diambil dari huruf-huruf A,B,C,D?
Bahasa mudahnya adalah:
Akan disusun 2 huruf yang terdiri dari huruf A, B, C, dan D. Berapa banyak susunan yang mungkin terjadi?
Jawab:
• Huruf pertama = tersedia 4 pilihan
• Huruf kedua = tinggal 3 pilihan
Maka banyak huruf yang mungkin terjadi adalah 4 x 3 = 12 cara

4. Maka susunan huruf yang diperoleh dari soal no 3 disebut permutasi 2 unsur yang diambil dari 4 unsur yang tersedia.
Permutasi 2 unsur yang diambil dari 4 unsur yang tersedia =

Permutasi n unsur yang diambil dari n unsur yang tersedia =
Bersambung ...
Permutasi yang memuat beberapa unsur sama
Permutasi Siklis (Permutasi Berputar)
Permutasi Berulang

No comments:

About Me

My photo
Saya, lulusan ITB, yang telah mengajar matematika SD hingga SMA selama lebih dari 20 tahun. (Dari tahun 1990 hingga sekarang).
Saya sangat menikmati dunia mengajar.
Saya juga mengajar anak SMA kelas Internasional hingga mereka bisa mengerti materi A Level matematika, fisika, dan kimia dengan lebih mudah.
Dalam mengembangkan materi pelajaran, saya mempunyai tenaga ahli, jurusan teknik fisika - ITB (S-1) dan teknik informatika - ITB (S-2).
Saat ini saya juga aktif memberi pelatihan "Bagaimana Mengajar Matematika Secara Mudah dan Menyenangkan" bagi guru-guru SD di Indonesia. Kegiatan ini dimotori oleh ITB88 Peduli Pendidikan.
Hubungi saya di:
facebook "Koeshartati Saptorini" https://www.facebook.com/rini.ks.5